View Single Post
Old 01-18-2007, 02:40 PM   #17
dindy
NAC MEMBER
 
dindy's Avatar
 
Join Date: Jan 2007
Location: bekasi
Posts: 166
Default Re: Toyota RUSH and Terrios

Dear all member,

kebetulan gw terlibat di setiap project new product Toyota, dari mulai awal training, bikin guidance buku untuk para salesforces toyota dan sampai test drive jga.
memang selama ini Toyota dan Daihatsu selalu melakukan kolaborasi mengingat share di jepang sendiripun Daihatsu sudah menjadi milik Toyota.
Mengulang kesuksesan Avanza dan Xenia di Indonesia maka Toyota dan Daihatsu kembali melakukan kolaborasi. Kolaborasi ini bukan hanya yang kedua di Indonesia tapi sudah kesekian kalinya di Dunia, antara Toyota dan Daihatsu.

Saat ini Rush memiliki konsep yaitu Modern SUV for Dynamic Adventurer, krn konsepnya spt itu maka didesain memiliki 2 row seat (2 baris bangku), berbeda dengan Terios yang konsepnya lebih ke MPV yang notabene cenderung ke desain 3 row seat.

Mengenai harga memang berbeda karena sama halnya dengan Avanza dan Xenia, Toyota dan Daihatsu sudah mengatur berdasarkan grade (tingkatan) dan kebutuhan dari pelanggan.

Jadi mengenai quality produk tidak usah khawatir antara keduanya, yang hanya membedakan masalah jaringan after sales saja.

So monggo kembali ke temen2x disini sesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan masing2x.

Jika ingin kendaraan yg lebih SUV dan mementingkan gaya penampilan, silahkan pilih Rush. Dan jika ingin mementingkan kapasitas penumpang dengan harga yang cukup terjangkau monggo pilih Terios.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungin dealer Toyota atau Daihatsu terdekat.

Cheers
-dindy-
dindy is offline   Reply With Quote