Thread: AWARENESS ALERT
View Single Post
Old 10-07-2005, 10:07 AM   #1
JD Winata
NAC 002
 
JD Winata's Avatar
 
Join Date: Jul 2003
Location: Denpasar , Bali
Posts: 5,467
Default AWARENESS ALERT

Sekedar sharing aja tanpa maksud menakut2i atau apa.
Dari pengalaman kami di Bali harap kita semua meningkatkan awareness dan kewaspadaan akan lingkungan sbb:
1.Sedapat mungkin hindari tempat2 ramai dan mudah jadi sasaran (spt kejadian yg lalu) spt hotel , kedutaan dll dimana banyak org asing /kepentingan asing .
2. Buka mata lebar2 perhatikan org2 yg 'tidak layaknya' atau tidak pada tempatnya , kalo mau kita perhatikan baik2 pelaku pasti bertampang tdk biasa dan terlihat gesture nya kikuk dan kaku serta "tidak pada tempatnya" ,jika melihat org dgn gerak gerik mencurigakan dan kaku serta ybs membawa ransel atau tas /benda besar ,harap jgn ragu2 utk menghindar dan laporkan ke security terdekat
3. Perhatikan lingkungan sekitar jika ada sesuatu yg aneh atau org yg mencurigakan jgn ragu tuk melapor ke aparat , jika malas berurusan ,bisa tlp secara anonim saja cuma sertai dgn alasan dan keterangan yg lengkap .
Laporan kita bisa saja mencegah bencana yg belum terjadi .
4.Jika ada suatu kejadian dimana kita berada di lokasi dekat TKP ,pada saat kejadian ,posisi tiarap adalah posisi teraman utk menghindari proyektil2 yg terbang , jangan berkerumun atau mendekati saat ada bom telah meledak , ada kemungkinan bom kedua di dekat TKP1 , ingat kejadian Bom Bali 1 dimana bom pertama hanya memancing org2 utk keluar lalu bom kedua yg menghabisi kerumunan org di jalan , segera menjauh saat ada kejadian spt demikian .
Usahakan selalu berada di ruang terbuka dan luas dan tahu jalan keluar .
5.Jangan menganggap pemeriksaan security dgn metal detector itu berarti suatu lokasi bisa aman total , ingat bisa saja bermacam metode dicoba oleh pelaku dan tdk semua peledak banyak mengandung unsur logam utk dideteksi dini , sebenarnya cara paling efektif menemukan peledak adalah dgn anjing pelacak , sehebat apapun peledak itu disamarkan ,bau khas dari kimiawi unsur2nya tidak bisa dihilangkan krn tdk mungkin dicuci basah , jadi bau itu selalu ada dan anjing bisa mengendusnya .

Sekali lagi saya himbau semua utk turut membantu jika ada hal2 yg mencurigakan dsb , Polri dan aparat intel juga butuh bantuan dari masyarakat ,jika semua mau membantu aktif dan waspada kita bisa hindari kejadian2 spt ini lagi .Waspadalah!
JD Winata is offline   Reply With Quote